Waterfalls, sebuah lagu milik grup musik TLC yang mengusung pesan metafora: Jangan membahayakan nyawa dengan menghampiri bahaya.
Renungan Mata Iman

Mata Iman #1684: Waterfalls

MATA IMAN # 1684
Kamis, 7 November 2024

Bacaan: 1 Korintus 6:18-20
Nas: Jauhkanlah dirimu dari percabulan! Setiap dosa lain yang dilakukan manusia, terjadi di luar tubuhnya. Namun, orang yang melakukan percabulan berdosa terhadap tubuhnya sendiri. (Ayat 18 TB2-LAI)

WATERFALLS

Judul renungan berasal dari lagu milik grup musik TLC yang mengusung pesan metafora: Jangan mengejar air-terjun. Maksudnya, jangan membahayakan nyawa dengan menghampiri bahaya. Video klipnya menampilkan dua kisah: Pertama, seorang remaja pria tewas akibat perkelahian di tengah transaksi obat terlarang, dengan latar ibunya menangis, meski sudah memarahi, namun tak sanggup mencegahnya pergi hingga nahas terjadi. Kedua, pasangan seks-bebas yang saling menularkan PMS (penyakit menular seksual), dengan visualisasi bingkai foto terus-menerus berubah tampilan wajah, maksudnya sering ganti pasangan; dan di tengah keduanya, ada sebungkus alat pengaman yang tidak terpakai. Lirik lagu menyebut nyawa si pria direnggut oleh “tiga huruf” maksudnya adalah HIV.

Nas renungan mengingatkan bahwa ada dosa yang terjadi di luar diri manusia atau bukan dengan tubuhnya sendiri. Sebaliknya, ada dosa yang dilakukan dengan dan terhadap tubuh, yang cenderung merusak fungsi alamiah tubuh dan membahayakan kesehatan. Misalnya, konsumsi zat berbahaya yang menimbulkan efek kecanduan, hingga percabulan, yang menyebabkan tertular penyakit, dan merusak maksud Tuhan menciptakan seks melalui pernikahan yang diberkati.

Marilah kita jaga hidup kita dengan cara merawat dan menjaga tubuh yang diciptakan Tuhan. Karena tubuh kita adalah Bait Allah, yang telah ditebus dan menjadi tempat kediaman-Nya. Jauhi tindakan yang merugikan kesehatan dan mempersingkat usia. Akui dosa, terima pengampunan, dan mulailah memuliakan Tuhan, dengan mempersembahkan tubuh sebagai wujud nyata ibadah kepada-Nya. (YOD)

KARENA ITU, SAUDARA-SAUDARA, OLEH KEMURAHAN ALLAH AKU MENASIHATKAN KAMU, SUPAYA KAMU MEMPERSEMBAHKAN TUBUHMU SEBAGAI PERSEMBAHAN YANG HIDUP, YANG KUDUS, DAN YANG BERKENAN KEPADA ALLAH: ITULAH IBADAHMU YANG SEJATI. (Roma 12:1 TB2-LAI)

—————–

Informasi seputar GKI Kelapa Cengkir
dapat diakses melalui :
https://linktr.ee/gkikelapacengkir
Whatsapp by http://wa.me/6281388901368

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Selamat Datang di GKI Kelapa Cengkir, ada yang bisa kami bantu?