Mata Iman #58: Beriman Tanpa Kompromi

MATA IMAN #58

Ayat Bacaan : Daniel 3:1-30

Nas : tetapi seandainya tidak, hendaklah tuanku mengetahui, ya raja, bahwa kami tidak akan memuja dewa tuanku, dan tidak akan menyembah patung emas yang tuanku dirikan itu. (Ay.18)

BERIMAN TANPA KOMPROMI

Menjalani kehidupan di dunia ini, terkadang membuat kita merasa bingung. Terjadi dilema yang melanda hati kita, saat kita mau melakukan yang benar, tetapi situasi-situasi sulit seolah memaksa kita untuk membenarkan kesalahan yang diperbuat untuk mencapai tujuan. Bagaimana sikap kita terhadap hal ini?

Nas yang kita baca, menunjukkan ada ancaman kepada Sadrakh, Mesakh dan Abednego. Mereka menolak menyembah patung emas yang didirikan oleh raja Nebukadnezar sehingga mereka akan dimasukkan ke dalam perapian. Di sini, kesetiaan iman mereka kepada Tuhan sedang diuji. Mereka tidak gentar sedikit pun; sebaliknya dengan komitmen penuh yang tanpa kompromi, mereka menolak perintah raja. Mereka percaya, Tuhan selalu menyertai, baik dilepaskan dari perapian ataupun tidak.

Marilah kita belajar meneladani iman mereka, yang tetap setia kepada Tuhan. Percayalah, Tuhan berdaulat dan memegang kendali atas hidup kita. (RSI).

TUHAN SENANTIASA MENYERTAI DI SETIAP SITUASI

———————————
Informasi seputar GKI Kelapa Cengkir dapat diakses melalui :
Whatsapp by (081388901368)
Website (http://gkikelapacengkir.org)
Instagram (@gkikelapacengkir)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Selamat Datang di GKI Kelapa Cengkir, ada yang bisa kami bantu?