MATA IMAN #182
Bacaan: Filipi 3:12-16
Nas : Saudara-saudara, aku sendiri tidak menganggap, bahwa aku telah menangkapnya, tetapi ini yang kulakukan: aku melupakan apa yang telah di belakangku dan mengarahkan diri kepada apa yang di hadapanku (ayat 13)
KUDAKI JALAN MULIA
Judul renungan hari ini sama dengan judul lagu dalam Kidung Jemaat 400, yang aslinya adalah Higher Ground. Penulis liriknya bernama Johnson Oatman, seorang pengkotbah awam, yang merenungkan bahwa perjalanan iman seorang pengikut Kristus perlu diupayakan sungguh-sungguh agar terus naik mencapai tujuan mulia.
Rasul Paulus adalah sosok ahli dalam bidang keagamaan Yahudi. Jika membaca ayat-ayat sebelumnya, kita bisa merasakan kebanggaan Paulus terhadap hal-hal lahiriah tersebut. Namun, kemudian fokusnya berubah. Yang dulu dianggap sebagai keuntungan, berganti menjadi kerugian. Bahkan dia menganggapnya sampah. Paulus menegaskan bahwa pengenalan akan Tuhan Yesus Kristus adalah hal paling mulia. Ketaatan kepada hukum taurat tidak ada artinya lagi jika dibandingkan dengan pengenalan akanTuhan Yesus Kristus dan kuasa kebangkitan-Nya!
Kita pun pengikut Kristus, sama seperti Johnson Oatman dan Rasul Paulus. Hidup kita dalam segala dinamikanya, tetap memiliki tujuan mulia, yakni hidup serupa dengan karakter Kristus. Semakin tinggi “pendakian” hidup kita, semakin teguh pula berpegang kepada Firman-Nya yang membawa kita semakin dekat melekat kepada Sang Juruselamat! (SLS)
YA TUHAN ANGKAT DIRIKU LEBIH DEKAT KEPADA-MU; DI TEMPAT TINGGI DAN TEGUH, TUHAN MANTAPKAN LANGKAHKU
( KIDUNG JEMAAT 400 )
——————————–
Informasi seputar GKI Kelapa Cengkir dapat diakses melalui :
Whatsapp by wa.me/+6281388901368
Website (http://gkikelapacengkir.org)
Instagram (@gkikelapacengkir)

