Mata Iman #1897: Babel Memisahkan, Pentakosta Menyatukan

MATA IMAN #1897
Minggu, 8 Juni 2025

Bacaan: Kisah Para Rasul 2:1-21
Nas: kita mendengar mereka berbicara dalam bahasa kita sendiri tentang perbuatan-perbuatan besar yang dilakukan Allah. (Ayat 11b)

BABEL MEMISAHKAN, PENTAKOSTA MENYATUKAN

Kisah menara Babel dalam kitab Kejadian 11, merupakan kisah tentang manusia yang begitu yakin dengan kekuatannya sendiri. Mereka bersatu tetapi bukan dalam pimpinan dan tuntunan Allah. Mereka bersatu untuk menyombongkan diri sendiri, dengan berencana membangun menara yang puncaknya sampai ke langit. Mereka pun berupaya mencari ketenaran. Namun, Allah mengacaukan bahasa mereka, sehingga mereka justru terpecah-belah.

Kehadiran Roh Kudus dalam peristiwa Pentakosta semakin memperkokoh pemahaman bahwa Allah adalah Allah pemersatu. Roh Kudus merupakan Roh Pemersatu. Karya Roh Kudus bukanlah karya yang terpisah dari Allah Bapa dan Sang Anak. Roh Kudus yang dicurahkan kepada para murid Kristus ketika Pentakosta membuat mereka berani mengabarkan kasih dan karya Allah kepada setiap orang yang hadir di Yerusalem. Keanekaragaman bahasa manusia bukanlah halangan bagi Roh Kudus untuk memampukan para murid memberitakan perbuatan-perbuatan besar yang dilakukan oleh Allah.

Sobat Cengkir, betapa lemahnya kita, maka kita perlu untuk terus-menerus memberi diri dipimpin oleh Roh Kudus. Gunakanlah waktu untuk membaca, merenungkan dan melakukan firman Tuhan. Gunakanlah kesempatan untuk berdoa dan memuji nama Tuhan, termasuk dengan mewujudkan persatuan. (KSO)

ROH KUDUS, TURUNLAH DAN TINGGAL DALAM HATIKU, DENGAN CAHAYA KASIH-MU TERANGI JALANKU!
API-MULAH PEMBAKAR JIWAKU, SEHINGGA HIDUPKU MEMULIAKAN TUHANKU. (Kidung Jemaat 233 bait pertama)

—————–

Informasi seputar GKI Kelapa Cengkir dapat diakses melalui :
https://linktr.ee/gkikelapacengkir
Whatsapp by http://wa.me/6281388901368

Dapatkan informasi mengenai kegiatan gereja dan pengumuman lainnya melalui warta jemaat GKI Kelapa Cengkir

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *