Mata Iman #1662: Tembok yang Kokoh

MATA IMAN # 1662
Rabu, 16 Oktober 2024

Bacaan: Mazmur 51:1-21
Nas: Tunjukkanlah kebaikan kepada Sion menurut kerelaan-Mu bangunkanlah tembok-tembok Yerusalem! (Ayat 20 TB2-LAI)

TEMBOK YANG KOKOH

Salah satu keajaiban dunia dan termasuk dalam Situs Warisan Dunia UNESCO yakni Tembok Besar Tiongkok. Tembok dengan panjang 21.196 Km ini dibangun pada masa pemerintahan Dinasti Ming. Tujuan pembangunan tembok tersebut untuk melindungi wilayah Tiongkok di perbatasan utara dari serangan bangsa lain.

Sejak dulu manusia sudah paham bagaimana melindungi diri dari serangan musuh. Kota atau kerajaan pasti memiliki benteng-benteng perlindungan yang dikelilingi oleh tembok-tembok yang besar dan kokoh.

Pada bacaan hari ini, Daud memiliki kesungguhan hati untuk mencari Allah. Ia bersedia diperbarui dan dipulihkan oleh Allah. Ia pun sangat rindu agar ditahirkan dari segala dosanya. Ia bersedia dibenarkan dan dikuduskan oleh Allah serta hidup di dalam-Nya. Itulah cara Daud dalam membangun “tembok” iman yang kokoh karena Allah adalah Sumber Perlindungan yang sejati.

Sobat Cengkir, marilah kita memilih untuk hidup di dalam Tuhan. Teruslah bersandar kepada-Nya dan tidak lagi mengandalkan kekuatan serta kehebatan diri sendiri. Jalanilah kehidupan ini sebagai manusia baru dengan membangun “tembok” iman yang kokoh di dalam Tuhan! (PAT)

TETAPI, TUHAN ADALAH KOTA BENTENGKU, ALLAHKU GUNUNG BATU PERLINDUNGANKU. (Mazmur 94:22 TB2-LAI)

—————–
Informasi seputar GKI Kelapa Cengkir
dapat diakses melalui :
https://linktr.ee/gkikelapacengkir
Whatsapp by http://wa.me/6281388901368

Dapatkan informasi mengenai kegiatan gereja dan pengumuman lainnya melalui warta jemaat GKI Kelapa Cengkir

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *