Renungan Mata Iman

Mata Iman #903: MULAI DARI PERKARA-PERKARA KECIL

MATA IMAN #903
Minggu, 18 September 2022
 
Bacaan: Lukas 16:1-13
Nas: Barangsiapa setia dalam perkara-perkara kecil, ia setia juga dalam perkara-perkara besar. Dan barangsiapa tidak benar dalam perkara-perkara kecil, ia tidak benar juga dalam perkara-perkara besar. (ayat 10).

MULAI DARI PERKARA-PERKARA KECIL

Beberapa waktu yang lalu sempat viral di media sosial, seorang pekerja cleaning service di Bandara Soeta menemukan dompet di toilet dan ia mengembalikannya ke pemiliknya. Konon katanya dompet tersebut berisi uang dan selembar cek yang cukup besar nominalnya. Sebetulnya kejadian ini hal lumrah, bahwa seorang berlaku jujur di dalam tugasnya. Tetapi masalahnya, kejujuran di negeri ini merupakan hal yang langka. Kebohongan dan perbuatan curang terpampang nyata di depan mata kita setiap hari. Tidak aneh bila ada orang yang jujur dianggap sesuatu yang luar biasa.

Perbuatan curang dan bohong adalah kebiasaan orang berdosa. Ini masalahnya. Kita masih mengenakan karakter manusia lama kita. Sejak zaman Perjanjian Lama sampai zaman Perjanjian Baru banyak kisah yang mewakilinya. Di zaman Amos, korupsi merajalela seperti di negeri ini. Tuhan Yesus memberi perumpamaan tentang bendahara yang tidak jujur untuk menggambarkan betapa sifat koruptif juga ada di zaman-Nya. Yesus menekankan kepada para murid-Nya agar jujur dan berkata benar mulai dari perkara kecil.

Marilah kita, sebagai murid Yesus, berfokus pada penghayatan akan kejujuran dan tanggung jawab. Di tengah masyarakat yang koruptif dan suka berbohong, marilah kita tampilkan kejujuran dan berkata benar. Mulailah dengan hal-hal kecil. Kebiasaan baik kalau dilatih terus menerus akan menjadi habit yang baik. Tunjukkan identitas kita sebagai murid Kristus, manusia baru yang berbeda dengan dunia. Dengan demikian nama Tuhan dipermuliakan. (ENO)

BERSIKAP JUJUR BISA JADI TAK MEMBUAT KITA MENDAPAT BANYAK SAHABAT, NAMUN AKAN SELALU MEMBUAT KITA MENDAPAT SAHABAT YANG TEPAT. (John Lennon)


Informasi seputar GKI Kelapa Cengkir
dapat diakses melalui :
https://linktr.ee/gkikelapacengkir
Whatsapp by wa.me/+6281388901368

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Selamat Datang di GKI Kelapa Cengkir, ada yang bisa kami bantu?