Mata Iman #848: TERSESAT
MATA IMAN #848
Senin, 25 Juli 2022
Bacaan: Mazmur 19:8-15
Nas: Siapakah yang dapat mengetahui kesesatan? Bebaskanlah aku dari apa yang tidak kusadari. (ayat 13).
TERSESAT
Tatkala remaja, saya mengikuti kegiatan Pramuka. Ketika itu kegiatannya adalah mencari jejak dan dilakukan di tengah hutan jati di dekat kampungku. Kami diingatkan untuk waspada melihat tanda-tanda di jalan agar bisa keluar dari hutan. Ternyata teman saya yang berjalan di depan melakukan keisengan dengan membuang tanda atau membuat tanda palsu, misal ranting yang dipatahkan. Akibatnya kami yang berada di rombongan belakang tersesat. Pada akhirnya kami ditemukan oleh kakak Pembina sehingga bisa keluar dari hutan dengan selamat.
Pemazmur, yaitu Daud sadar bahwa ia bisa tersesat di dalam menjalani kehidupannya. Oleh karena itu ia memohon kepada Tuhan agar dirinya dibebaskan dari kesesatan yang sering kali tidak disadarinya. Orang yang telah menyadari bahwa dirinya tersesat di dalam perjalanan, akan berusaha kembali ke jalan yang semestinya, dengan meminta petunjuk dan tuntunan dari orang lain yang memahami medan dengan baik. Daud sadar bahwa hanyalah Tuhan yang bisa menuntun dia agar tidak tersesat.
Kita pun berpotensi tersesat di dalam kehidupan ini, baik oleh nafsu diri sendiri atau pun terkena bujuk rayu dunia yang menggiurkan. Kita pun perlu dan seharusnya memohon kepada Tuhan, seperti Pemazmur, agar hidup kita dituntun langkah demi langkah oleh Sang Juruselamat yang mengutus Sang Penolong yaitu Allah Roh Kudus. Waspadalah di dalam menjalani kehidupan ini sebab banyak sisi gelap, dan sejatinya kita adalah manusia berdosa. Apalagi di sekeliling kita ada banyak ranjau atau jebakan yang dipasang Iblis agar manusia tersesat. (ENO)
SEBAB MESIAS-MESIAS PALSU DAN NABI-NABI PALSU AKAN MUNCUL DAN MEREKA AKAN MENGADAKAN TANDA-TANDA YANG DAHSYAT DAN MUJIZAT-MUJIZAT, SEHINGGA SEKIRANYA MUNGKIN, MEREKA MENYESATKAN ORANG-ORANG PILIHAN JUGA. (Matius 24:24)
Informasi seputar GKI Kelapa Cengkir
dapat diakses melalui :
https://linktr.ee/gkikelapacengkir
Whatsapp by wa.me/+6281388901368