MATA IMAN #393
Senin 26 April 2021
Bacaan: Kejadian 3:16-19
Nas: dengan berpeluh engkau akan mencari makananmu, sampai engkau kembali lagi menjadi tanah, (ay 19a).
SUNGGUH AMAT BAIK
“Sungguh amat baik!” Inilah yang dikatakan Allah, setelah Dia menciptakan alam semesta beserta isinya. Akan tetapi ciptaan yang sungguh amat baik ini menjadi rusak karena kejatuhan dosa manusia. Kerusakan ini tidak saja segala ciptaan-Nya, melainkan termasuk kemudahan manusia untuk mendapat rezekinya. Ternyata begitu dahsyat dampak dari terputusnya hubungan yang akrab antara Sang Pencipta dan ciptaan-nya, yang sungguh amat baik itu.
Manusia yang hidup di taman Eden, dengan mudahnya mendapat makanan, tinggal dipetik, dinikmati dan selesai. Hal itu tidak terjadi lagi karena dosa manusia. Dengan bersusah payah manusia mencari rezekinya. Kesulitan menjadi bagian yang tidak terpisahkan di dalam bekerja. Tidak cukup sampai di situ, di dalam manusia bekerja juga akan menjumpai “semak dan duri” yang menjadi hal-hal negatif yang cukup mengganggu manusia di dalam mencari rezekinya, misal konflik, iri hati, saling tikung, rasa lelah dan sebagainya.
Peluh dan semak duri akan menjadi bagian di dalam pekerjaan. Oleh karena tidak gampang lagi, maka manusia dituntut rajin dan bekerja keras juga bekerja cerdas serta kreatif di dalam bekerja. Persaingan di dalam pekerjaan tidak terelakkan lagi, manusia harus kompetitif. Demikian juga orang percaya, dituntut jujur di dalam bekerja, untuk meminimalisir “semak dan duri”. Juga harus mempunyai nilai lebih yaitu dibalut dengan kasih Tuhan, diiringi doa memohon pertolongan-Nya agar sanggup bekerja dengan baik sehingga menjadi kemuliakan Tuhan. (ENO)
KETIKA ANDA MENGELUH KARENA MERASA TERBEBANI DENGAN TUGAS-TUGAS ANDA. INGATLAH BANYAK PENGANGGURAN DI LUAR SANA YANG SANGAT BERHARAP PUNYA PEKERJAAN SEPERTI ANDA. (Merry Riana)
———————————
Informasi seputar GKI Kelapa Cengkir dapat diakses melalui :
Whatsapp by wa.me/+6281388901368
Website (http://gkikelapacengkir.org)
Instagram (@gkikelapacengkir)