Mata Iman #330: Kamu Mau Apa?

MATA IMAN #330
Kamis 18 Februari 2021

Bacaan: Yakobus 4:1-8
Nas: Kamu tidak memperoleh apa-apa, karena kamu tidak berdoa. Atau kamu berdoa juga, tetapi kamu tidak menerima apa-apa, karena kamu salah berdoa, sebab yang kamu minta itu hendak kamu habiskan untuk memuaskan hawa nafsumu. (ayat 2b-3)

KAMU MAU APA?

Itu pertanyaan sederhana. Berlaku untuk semua kesempatan dan konteks. Saat memulai perkenalan, hingga berlanjut menjadi pertemanan atau asmara, relasi bisnis, transaksi jual-beli, bahkan juga dengan anggota keluarga. First, set your expectation lalu berlanjut dengan tawar-menawar, ada take and give lakukan ini hingga selesai, atau sepakati harganya, maka kamu akan mendapat itu.

Jangan jadi orang gajebo alias “ga jelas bo!” Harus realistis dalam menentukan dan pahami betul apa yang kau mau, serta apa yang rela kau kerjakan atau sanggup kau bayar untuk mendapatkannya. Kalau kau masih bingung, gak tau apa yang kau mau, atau ga mau apa-apa, ya jangan salahkan siapa pun kalau nanti gak dapat apa-apa dan gak jadi apa-apa! Prinsip ini juga berlaku dalam hal berdoa. Mintalah kepada Bapa, ketuklah pintu, carilah, which means berdoalah dan berusahalah agar keinginanmu terwujud.

Kalau itu semua sudah, tapi belum ada hasilnya, gimana? Coba cek, jangan-jangan masih ada dosa yang jadi penghalang, masih adakah ilah lain dalam hidupmu? Atau masih suka menghakimi, dikuasai dengki, iri dan hawa nafsu? Nah jujurlah, jangan ada dusta di antara kita, kan sudah tiga kali Selasa, kita belajar di sesi PA bulan ini. Mari kita belajar untuk meminta dalam doa, berusaha, dan hidup sesuai kehendak-Nya, dan buktikan, Tuhan pasti akan menjawab doamu pada waktu-Nya. (YOD)

==

Serahkanlah perbuatanmu kepada TUHAN, maka terlaksanalah segala rencanamu. (Amsal 16:3)

==

Informasi seputar GKI Kelapa Cengkir dapat diakses melalui :
Whatsapp by wa.me/+6281388901368
Website (http://gkikelapacengkir.org)
Instagram (@gkikelapacengkir)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *