MATA IMAN #261
Jumat 11 Desember 2020
Bacaan: Filipi 4:4-6
Nas: Tuhan sudah dekat ! (ayat 5b)
LILIN MERAH JAMBU
Hujan mulai sering turun, COVID19 masih ada, dan kita harus bersiap menghadapi Natal yang canggung, masih dihantui berbagai kekecewaan hidup yang merongrong kita sepanjang 2020 ini. Di tengah suasana ini, kita tahu-tahu diperhadapkan dengan Minggu Adven 3, momen yang dikenal dengan nama Gaudete Sunday. Gaudete adalah bahasa Latin yang bermakna “Rejoice”. Ya, minggu ketiga Adven secara tradisional dikenal sebagai momen untuk bersukacita; itu sebabnya lilin Adven ketiga selalu berwarna merah jambu, bukan ungu gelap seperti yang lain.
Bacaan kita hari ini merupakan salah satu bagian yang dikenal sebagai “Surat Sukacita” di Perjanjian Baru; sifatnya sangat pribadi dan penuh kasih sayang, serta mencerminkan hubungan akrab Paulus dan orang percaya di Filipi. Sama seperti jemaat di Filipi, kita hari ini turut diingatkan bahwa orang percaya harus bersukacita dan memperoleh kekuatan dengan mengingat akan kasih karunia Tuhan dan janji-janjiNya serta kedatanganNya kembali yang semakin dekat.
Memang, tahun ini merupakan tahun yang cukup menantang dalam perjuangan kita menjaga sukacita Tuhan tetap menyala dalam diri. Bisakah kita tetap bersukacita meski harus kehilangan berbagai tradisi Natal yang kita kenal akibat pandemi dan resesi? Seorang konselor pernah mengingatkan saya bahwa kita tidak bisa mengatur kebahagiaan seseorang, karena bahagia yang sejati lahir dari dalam diri. Mari kita belajar memandang situasi saat ini sebagai momen di mana berbagai atribut luar yang selama ini jadi sumber sukacita Natal kita ‘dipreteli’, sampai pada akhirnya kita akan menemukan sukacita murni itu, yang lahir dari hikmat Tuhan dalam diri kita. Mari kita sama-sama menggumulkan kecemasan kita dalam menyambut Natal 2020 dalam Persekutuan Wilayah yang akan diadakan Kamis 17 Desember 2020 nanti. (OLV)
“Instead of fretting about all the things we still haven’t done to prepare for Christmas, we should think of all the good things life has given us.” - Pope Francis
———————-
Informasi seputar GKI Kelapa Cengkir dapat diakses melalui :
Whatsapp by wa.me/+6281388901368
Website (http://gkikelapacengkir.org)
Instagram (@gkikelapacengkir)